Monday, October 27, 2014

Kiat – Kiat Memilih Pagar Untuk Rumah

Suatu bagian rumah yang penting adalah pagar. Walaupun dengan design rumah minimalis yang sedang gandrung di minati saat ini. Rumah terkadang tak terlalu membutuhkan pagar. Tapi tetap saja banyak orang sangat menitik beratkan lebih kepada bagian rumah yang satu ini. Memilih pagar terkadag memang gampang – gampang susah. Karena memang selera pemilik juga mempengaruhi hal tersebut. Tapi ada beberapa standar yang harus diperhatikan sebelum kita benar – benar memilih pagar untuk rumah kita. Berikut ulasannya.
1.       Bahan Pagar
Pagar dengan material yang kurang tepat di kondisi yang kurang tepat bisa menjadi suatu senjata makan tuan. Seperti kita tau, selain untuk keindahan pagar ini juga berfungsi sebagai pengaman rumah kita dari datangnya orang asing yang tak di undang. Sehingga perlu kita memperhatikan jenis bahan pagar yang akan kita gunakan dirumah kita. Pilihlah material bahan pagar yang kokoh akan tetapi tak terlihat kaku atau malah terlihat berat.

2.       Ukuran Pagar
Banyak orang beranggapan kalau pagar tinggi itu lebih aman, sementara pagar rendah itu tidak. Ini belum tentu benar adanya. Karena ukuran tinggi dan rendah pagar memiliki kekurangan dan kelebihannya masing – masing dari segi keamanannya. Pilihlah ukuran pagar sesuai dengan tinggi dan tampilan rumah sehingga tak terjadi kontraksi sudut pandang pada tampilan rumah kita.

3.       Design Pagar
Tampilan pertama yang akan dilihat oleh para tamu atau kerabat kita dari design rumah kita. Tentunya bagian yang paling luar. Termasuk pagar. Dengan memberikan kesan kaku pada pagar, dengan memberi warna gelap. Ini membuat kesan rumah lebih tenang. Begitu juga dengan memilih warna yang lebih cerah, akan membuat kesan ceria. Tapi dengan syarat warna pagar tak bertabrakan langsung dengan warna tembok rumah dan ubin yang kita gunakan.

Sekian artikel Positiveonx kali ini, semoga artikel kali ini bisa bermanfaat bagi penulis sendiri dan yang membacanya. Terimakasih.

0 comments:

Post a Comment